Lama tak berjumpa. Lebih tepatnya, lama tak ngepost di blog ini. Semoga belum mau ditutup dan semoga saya mau rajin posting setelah lama lupa passwordnya... :)
Berikut karya saya, satu seri berjudul "No.12. D.I. Yogyakarta" yang terinspirasi dari gambar di belakang kemasan korek api, seri baju adat dari DIY. Daerah Istimewa Yogyakarta.
Karya terdiri dari tiga bagian; 'Gaban & Mimi', 'Sid & Nancy, dan 'Basquiat & Andy', untuk menyatakan keberagaman penduduk Yogyakarta.
Karya ini disertakan dalam pameran untuk mengenang 100th Sri Sultan Hamengku Buwana IX bertajuk “Nagari Ngayogyakarta Hadiningrat" di Jogja National Museum tahun 2012.
"No.12. D.I. Yogyakarta" |
Kemasan korek yang menginspirasi |